Labuan Bajo – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menunjukkan dukungannya terhadap produk lokal dengan memborong kopi Manggarai, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Aksi borong kopi ini dilakukan Sandiaga saat menghadiri pameran produk kreatif dalam ajang Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) yang digelar di Plaza Marina Komodo, Labuan Bajo, Kamis (8/8).
Pameran yang diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) ini menampilkan puluhan UMKM dari berbagai daerah di Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Salah satu UMKM yang berpartisipasi adalah Delawa Coffee Manggarai, yang menawarkan kopi khas Manggarai di ajang tersebut.
Saat berkunjung ke lapak Delawa Coffee Manggarai, Sandiaga langsung menanyakan ketersediaan kopi Arabica.
Pemilik Delawa Coffee, Iren Sandur, yang didampingi istrinya, dengan sigap memberikan satu bungkus kopi Arabica yang sudah dikemas.
Setelah berbincang singkat mengenai produk kopi yang mereka tawarkan, Sandiaga memutuskan untuk membeli satu bungkus kopi Arabica seharga Rp 40.000 dan satu bungkus Arabusta seharga Rp 38.000.
Halaman : 1 2 Selanjutnya