Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (Sekjen PDIP) Hasto Kristiyanto membantah tuduhan Amien Rais perihal campur tangan rezim penguasa di balik tak lolosnya Partai Ummat sebagai peserta Pemilu 2024. Menurutnya, PDIP sama sekali tidak mencampuri urusan rumah tangga partai lain.
“Maka apa yang disampaikan Pak Amien sama sekali tidak benar. Tak ada permainan rezim. Yang ada ketidakkompakan antara Pak Zul (Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan) dan Pak Amien Rais sehingga harus membuat partai sendiri (Partai Ummat, red,” ujar Hasto dalam keterangannya, Jumat (16/12).
“PAN ini kan tradisinya kan sangat lama. PAN lahir dari reformasi. Jadi kenapa (Amien) meninggalkan Partai Amanat Nasional?,” imbuhHasto.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Hasto, sebaiknya Amien tidak berusaha menutupi ketidakmampuannya dengan menyalahkan pemerintah.
“Ini karena ketidakkompakan. Jangan pemerintahnya yang disalahkan. Kemudian karena ketidakmampuan melakukan konsolidasi, jangan pemerintahnya yang disalahkan. Buktinya yang lain lolos,” tuturnya.
Diketahui, dari 18 parpol, Partai Ummat menjadi satu-satunya parpol yang tidak lolos ke Pemilu 2024. Partai besutan Amien Rais itu tidak memenuhi syarat pada dua provinsi, yakni Provinsi NTT dan Provinsi Sulut.
Halaman : 1 2 Selanjutnya