Stasiun Meteorologi El Tari Kupang Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan bahwa sejumlah wilayah di NTT berpotensi akan mengalami kebakaran hutan dan lahan.

Kepala Stasiun Meteorologi El Tari Kupang BMKG Agung Sudiono Abadi mengatakan, sejumlah wilayah di NTT yang dimaksudkan itu ialah Kabupaten Kupang, Timor Tengah Selatan, Timor Tengah Utara, Belu, Malaka.

Selain itu, juga di Kabupaten Rote Ndao, Sabu Raijua, Sumba Timur, Sumba Tengah, Lembata, Flores Timur, Sikka, dan sebagian kecil ada di Alor, Sikka Nagekeo serta Ngada.

“Sebagian besar wilayah NTT berada pada status sangat mudah terjadi kebakaran hutan dan lahan,” ungkap Abadi di Kupang, Selasa (10/5).

Abadi menjelaskan, adanya potensi kebakaran hutan dan lahan di sejumlah daerah tersebut disebabkan oleh keberadaan alang-alang dan dedaunan yang biasannya menutupi lantai hutan.

Dedaunan dan alang-alang itu saat ini dalam keadaan kering akibat musim kemarau dan sangat rentan untuk terbakar.

Redaksi

Tetap Terhubung Dengan Kami:
WA Channel Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.