Tajukflores.com – Guru Besar Fakultas Teknologi Pertanian UGM, Sri Raharjo, menegaskan bahwa pemanfaatan teknologi dapat menyelamatkan makanan sisa dan membuatnya tetap layak konsumsi.

Salah satu caranya adalah dengan menyimpan makanan yang telah melalui proses pengawetan.

Prof. Raharjo menekankan bahwa teknologi pengawetan dapat diterapkan di sektor rumah tangga, penginapan, dan industri makanan.

Pola ini diyakininya dapat mengoptimalkan konsumsi pangan.

“Pangan berlebih perlu ditangani dengan benar, agar tidak ada makanan sisa yang terbuang percuma. Sehingga kalau ada yang membutuhkan masih layak dikonsumsi,” kata Raharjo dalam sebuah perbincangan di Jakarta, Jumat (5/7).

Lebih lanjut, Prof. Raharjo mengungkapkan bahwa angka pembuangan makanan terus meningkat setiap tahunnya. Oleh karena itu, pengawetan hasil pertanian, salah satunya dengan melakukan teknik evaporasi atau pengeringan, perlu diterapkan.