Jakarta – Duo The Virgin baru saja merayakan ulang tahun ke-15 mereka pada 9 Januari 2024. Selama perjalanannya, mereka telah mengalami berbagai tantangan, termasuk salah satunya adalah ketika Ahmad Dhani, selaku pemimpin Republik Cinta Management (RCM) tempat mereka bernaung, memutuskan untuk terjun ke politik pada tahun 2017.
Ahmad Dhani yang merupakan sosok yang sangat berpengaruh di RCM, sebelumnya selalu terlibat dalam proses kreatif The Virgin, mulai dari penulisan lagu hingga proses rekaman.
Namun, ketika Ahmad Dhani memutuskan untuk fokus ke politik, kendali kreatif The Virgin pun diserahkan ke pihak label.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hal ini tentu saja menjadi tantangan tersendiri bagi The Virgin. Mereka harus belajar untuk mandiri dalam berkarya dan mencari cara untuk tetap relevan di industri musik yang terus berkembang.
“Kami sempat kehilangan arah ya, karena dari manajemen sibuk politik leadernya. Kami sempet mikir juga, ‘Mau ke mana ini ya?’ Agak ngedrop juga,” kata Mita, salah satu personel The Virgin pada Kamis, 18 Januari 2024.
Sampai akhirnya, titik terang muncul ketika label Nagaswara datang menawarkan kerja sama. Mereka bersedia menampung The Virgin untuk membantu mempublikasikan karya-karya mereka dari sisi komersil.
“Pak Rahayu dari Nagaswara nerima kami untuk membuat album baru,” kata Mita.
Penulis : Robintinus Gun
Editor : Edeline Wulan
Halaman : 1 2 Selanjutnya