Kapal Pinisi Vanica Voyage Patah Kemudi di Perairan Taka Makassar Labuan Bajo, 7 Wisatawan Selamat

Minggu, 26 Mei 2024 - 13:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Saat Tim SAR Gabungan mengevakuasi wisatawan ke Pelabuhan Marina Labuan Bajo. Foto: Tajukflores.com/Basarnas Maumere

Saat Tim SAR Gabungan mengevakuasi wisatawan ke Pelabuhan Marina Labuan Bajo. Foto: Tajukflores.com/Basarnas Maumere

Labuan Bajo – Sebuah kapal pinisi wisata bernama Vanica Voyage mengalami patah kemudi di perairan Taka Makassar, Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Sabtu (25/5). Kapal tersebut mengangkut 7 orang wisatawan.

Kepala Basarnas Maumere, Supriyanto Ridwan, menjelaskan bahwa kejadian patah kemudi terjadi sekitar pukul 19.00 WITA saat kapal dalam perjalanan dari Pulau Padar menuju Pulau Komodo.

Kapal pinisi Vanica Voyage kemudian dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan pada pukul 21.55 WITA dalam keadaan terombang-ambing.

“Sekitar Pukul 21.55 Wita Tim SAR Gabungan menemukan Kapal Vanika Voyage dalam keadaan terombang ambing pasca kejadian patah kemudi,” kata Ridwan, Minggu (26/5) siang.

Evakuasi dilakukan dengan aman dan seluruh penumpang yang berjumlah 7 orang berhasil diselamatkan. Mereka dibawa ke pelabuhan Marina Labuan Bajo dan kemudian kembali ke penginapan masing-masing.

Baca Juga:  Sandiaga: Ganjar Dicintai Masyarakat Labuan Bajo

Seluruh penumpang dalam keadaan sehat, hanya sedikit lemas akibat terombang-ambing. Sedangkan ABK dan kapten kapal memilih untuk tetap di kapal guna melakukan perbaikan kemudi.

“Kondisi seluruh penumpang dalam keadaan sehat” pungkasnya.

Basarnas Maumere telah mengeluarkan keterangan resmi terkait kejadian ini, dan menghimbau para wisatawan untuk selalu memperhatikan keselamatan saat melakukan perjalanan wisata bahari.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Fons Abun

Editor : Marcel Gual

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

Prakiraan Cuaca untuk Hari Raya Idul Adha 1445 H di Indonesia
Bansos Judi Online Dikritik Akademisi UGM, Justru Menyuburkan Praktik Perjudian di Indonesia!
Gereja Katedral Jakarta Sumbang Sapi Kurban Limousin untuk Idul Adha di Masjid Istiqlal
Kate Middleton Kembali Tampil di Depan Publik untuk Pertama Kali Sejak Didiagnosis Kanker
Anggaran Revolusi Mental Dipakai PNS untuk Beli Motor Trail, Begini Respons Kemenko PMK
Indonesia dan Kamboja Jajaki Kerja Sama Berantas Judi Online
Kominfo Geram, Ancam Blokir X Gegara Pornografi, Pengguna Diminta Siap-siap Migrasi!
Menko PMK: Tidak Semua Korban Judi Online Dapat Bansos, Ada Syaratnya!
Berita ini 99 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 15 Juni 2024 - 10:59 WIB

11 Daftar Tempat Wisata di Bantul Populer

Jumat, 14 Juni 2024 - 19:47 WIB

Bukit Doa Watomiten, Surga Tersembunyi di Puncak Lembata

Kamis, 13 Juni 2024 - 11:16 WIB

Atraksi Wisata Baru di Labuan Bajo: Kayaking Menyusuri Hutan Mangrove di Dusun Rangko

Jumat, 7 Juni 2024 - 19:08 WIB

Dimulai September 2024, Ini 3 Rute Penerbangan Internasional ke Labuan Bajo

Senin, 3 Juni 2024 - 16:01 WIB

Pesona Wisata Alam Sakral Pongkor Ngguling dan Liang Nggama di Mabar

Sabtu, 1 Juni 2024 - 20:33 WIB

Inginkan Labuan Bajo Jadi Pusat Green Tourism, Sandiaga Uno Harap Sampah Berkurang

Jumat, 31 Mei 2024 - 11:33 WIB

Kunjungan Wisatawan ke ‘Seribu Air Terjun’ Wae Lolos di Labuan Bajo Tembus 6.291 Orang

Rabu, 29 Mei 2024 - 10:28 WIB

Gua Tampang Allo: Menelusuri Jejak Cinta Sejati dan Keunikan Budaya Toraja

Berita Terbaru