Tajukflores.com – Emosi KBK tak terbendung manakala mendapati suaminya, AD, seorang pengacara di Kota Kupang, tengah berduaan alias selingkuh dengan perempuan lain di sebuah kamar kos.

Wanita berusia 53 tahun yang malam itu datang bersama anaknya yang juga anggota polisi, mendapati sang suami selingkuh di Kelurahan Fatululi, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang.

Bertahun-tahun ia membangun rumah tangga, hanya berakhir dengan cara yang menyakitkan. “Saya sudah menderita selama 12 tahun. Kau tahu dia sudah ada istri. Aduh Tuhan,” kata KBK sambil terisak.

Baca Juga:  Viral Pria Hajar Selingkuhan Istri di Restoran di Lhokseumawe, Ternyata Begini Fakta Sebenarnya!

Video penggerebekan oknum pengacara di Kupang ini viral di media sosial. Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (29/3/2024) malam.

Menurut informasi yang beredar di Facebook, selain berprofesi sebagai pengacara, AD (54) juga sempat menjadi caleg dari PPP pada Pileg 2024. Namun, ia gagal lolos ke kursi legislatif.

Adapun KBK sendiri berprofesi sebagai ASN di Kota Kupang.

Baca Juga:  Pak Prabowo, Ini Deretan Pejabat Korup Bergaji Tinggi
'Saya Sudah Menderita 12 Tahun', Isak Istri Sah saat Pergoki Suaminya Selingkuh di Kupang
Tangkap layar istri sah menggerebek suaminya yang merupakan pengacara di Kota Kupang, NTT, tengah selingkuh dengan wanita lain di sebuah kamar kos. Foto: Tajukflores.com/Facebook

Dalam video berdurasi 3 menit 14 detik terlihat perempuan berinisial KBK istri AD, bersama anaknya dan beberapa warga mendatangi sebuah kamar kos di Kelurahan Fatululi.

Mereka mengetuk pintu kamar berulang kali dan akhirnya dibuka oleh AD yang mengenakan topi dan kaos oblong.

Melihat kelakuan sang suami, emosi KBK tak terbendung. Segera ia menampar pipi AD dan berkata, “Ternyata lu di sini, ya.”