Shin Tae-yong Harus Lakukan Ini Agar Menang Lawan Irak

Kamis, 2 Mei 2024 - 17:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong saat laga Indonesia Vs Australia dalam Lanjutan Pertandingan Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar. Foto: PSSI

Pelatih Timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong saat laga Indonesia Vs Australia dalam Lanjutan Pertandingan Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar. Foto: PSSI

Tajukflores.com – Pelatih Timnas U-23 Shin Tae-yong (STY) disarankan untuk membenahi lini pertahanan agar menang lawan Irak. Pertandingan Timnas U-23 Indonesia vs Irak dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Kamis (2/5) malam.

“Untuk mengalahkan Irak, Garuda Muda perlu membenahi pertahanan karena nanti Rizky Ridho tidak bisa main,” ujar Pengamat sepakbola Indonesia Muhamad Kusnaeni di Jakarta, Kamis (2/5).

Menurut pria yang akrab disapa Bung Kus itu, pencapaian Garuda Muda sudah melebihi ekspektasi. Sebagai debutan, sudah luar biasa bisa mencapai posisi empat besar Piala Asia U-23 2024.

Garuda Muda harus melupakan kekalahan 0-2 dari Uzbekistan pada babak semifinal karena tantangan terbesar sekarang adalah mengalahkan Irak untuk meraih tiket Olimpiade Paris 2024.

Kusnaeni menilai, peluang Indonesia memenangi laga tersebut sekaligus lolos ke Olimpiade Paris cukup terbuka karena secara teknis, Irak tidak sekuat Uzbekistan.

Baca Juga:  Tempat Nobar Indonesia vs Uzbekistan Semifinal Piala Asia U23 2024 di Bali Hari Ini

“Soal permainan, Uzbekistan sekelas di atas kita. Lebih rapi kerja samanya, lebih disiplin, dan sangat seimbang saat menyerang maupun bertahan. Irak tidak seperti itu,” ujarnya.

Dia menilai, permainan Irak kurang terorganisasi dan tidak superior di lapangan tengah sehingga sempat dikalahkan juga oleh Thailand di fase grup. Sekali lagi, kata Kusnaeni, untuk mengalahkan Irak, Garuda Muda perlu memperkuat pertahanan karena Rizky Ridho tidak bisa dimainkan akibat kartu merah saat melawan Uzbekistan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Nick Tolen

Editor : Nick Tolen

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

PSSI Umumkan Daftar Pemain Timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina, Elkan Baggot Tak Dipanggil Shin Tae-yong
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, PBSI Beri Penjelasan
Setelah Timnas Senior, Kini 7 Pesepak Bola Belanda Setuju Gabung Timnas Indonesia U-20
2 Link Live Streaming Man United vs Newcastle Gratis di SCTV, Yalla TV di Cari
Link Live Streaming Manchester United vs Newcastle Gratis di SCTV Nonton Liga Inggris Malam Ini
Kontrak Diperpanjang, Shin Tae-yong Ingin Lancar Berbahasa Indonesia
Pemilik Persija Jakarta Dukung Kehadiran Flores United, Klub Sepak Bola Baru di Flores
Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Berita ini 8 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 16 Mei 2024 - 14:32 WIB

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, PBSI Beri Penjelasan

Kamis, 16 Mei 2024 - 11:59 WIB

Setelah Timnas Senior, Kini 7 Pesepak Bola Belanda Setuju Gabung Timnas Indonesia U-20

Rabu, 15 Mei 2024 - 22:49 WIB

2 Link Live Streaming Man United vs Newcastle Gratis di SCTV, Yalla TV di Cari

Rabu, 15 Mei 2024 - 21:13 WIB

Link Live Streaming Manchester United vs Newcastle Gratis di SCTV Nonton Liga Inggris Malam Ini

Selasa, 14 Mei 2024 - 18:00 WIB

Kontrak Diperpanjang, Shin Tae-yong Ingin Lancar Berbahasa Indonesia

Senin, 13 Mei 2024 - 20:51 WIB

Pemilik Persija Jakarta Dukung Kehadiran Flores United, Klub Sepak Bola Baru di Flores

Senin, 13 Mei 2024 - 20:24 WIB

Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Senin, 13 Mei 2024 - 12:12 WIB

Erick Thohir Bicara 3 Pemain Naturalisasi untuk Lawan Irak dan Filipina

Berita Terbaru