TikTok Investasikan Rp23,2 Triliun di Tokopedia, TikTok Shop Siap Beroperasi Lagi

Senin, 11 Desember 2023 - 09:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tiktok dan Tokopedia resmi menjalin kerja sama dengan investasi sebesar Rp23,2 triliun. Foto: GoTo

Tiktok dan Tokopedia resmi menjalin kerja sama dengan investasi sebesar Rp23,2 triliun. Foto: GoTo

Jakarta – TikTok menginvestasikan sekitar Rp23,2 triliun (1,5 miliar USD dengan kurs 15.00) di PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (Group GoTo) dalam pengembangan layanan belanja e-commerce di Tanah Air. Sebagai bagian dari kemitraan strategis ini, bisnis Tokopedia dan TikTok Shop Indonesia akan digabungkan di bawah payung PT Tokopedia, dengan TikTok mengambil alih pengendalian atas PT Tokopedia.

Fitur layanan belanja di aplikasi TikTok di Indonesia akan dijalankan dan dikelola oleh PT Tokopedia.

Kerja sama TikTok dan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk resmi mulai berlaku hari ini, Senin, 11 Desember 2023. Fokus utamanya adalah pada pemberdayaan serta perluasan pasar bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) nasional.

“TikTok akan menginvestasikan lebih dari US$1,5 miliar, sebagai komitmen jangka panjang untuk mendukung operasional Tokopedia, tanpa dilusi lebih lanjut pada kepemilikan GoTo di Tokopedia,” demikian dilansir Tajukflores.com dari laman resmi GoTo, Senin.

Melalui kesepakatan ini, TikTok dan GoTo bertujuan untuk memperluas manfaat bagi pengguna serta pelaku UMKM Indonesia. Pertumbuhan bisnis Tokopedia setelah bergabung dengan TikTok Shop Indonesia diharapkan membawa keuntungan bagi GoTo, yang akan tetap sebagai mitra ekosistem bagi Tokopedia.

Baca Juga:  Gal Gadot Undang Artis Hollywood Nobar Film Serangan Hamas ke Israel, Diprotes orang Yahudi AS

Ini juga termasuk upaya menjangkau pasar yang lebih luas dengan layanan keuangan digital dari GoTo Financial dan layanan on-demand dari Gojek. Selain itu, GoTo akan menerima aliran pendapatan dari Tokopedia yang sejalan dengan skala dan pertumbuhan perusahaan tersebut.

Kemitraan strategis ini akan dimulai dengan periode uji coba yang akan diawasi oleh kementerian dan lembaga terkait. Program pertama yang akan diluncurkan selama masa uji coba ini adalah kampanye “Beli Lokal”, dimulai pada 12 Desember 2023, bertepatan dengan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Marcel Gual

Editor : Peter D

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

UU Cipta Kerja Disahkan Jokowi, Karyawan Pensiun dan PHK Dapat Pesangon dan Uang Penghargaan
8 Provinsi Belum Bentuk Komite Daerah Ekonomi Syariah, Termasuk Papua, Bali dan NTT
Pengunggah Tuding Bea Cukai Pungut Pajak Peti Mati Akhirnya Minta Maaf, Ngaku Belum Paham Aturan
Dirut Bank NTT Pantas Dicopot, Tahun 2023 Lalu Laba Bersihnya Turun Drastis!
Terganjal Aturan & Bahan Baku, Alasan Sepatu Bata Tutup Pabrik di Purwakarta
Rugi Ratusan Miliar Rupiah, Pabrik Sepatu Legendaris di Indonesia Resmi Tutup
Capai Angka 5,1 Persen, Menko Airlangga Sebut Pertumbuhan Ekonomi Tertinggi sejak 2015
Kemenkominfo Jelaskan Alasan Investasi Microsoft Lebih Kecil di Indonesia Dibandingkan Malaysia
Berita ini 91 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 15 Mei 2024 - 21:35 WIB

Grace Natalie Dipilih Jokowi Jadi Staf Khusus Presiden

Rabu, 15 Mei 2024 - 14:26 WIB

Anak Buah Melki Laka Lena Respon Soal DPD Golkar NTT Tak Terima Pendaftaran Cagub-Cawagub 2024

Rabu, 15 Mei 2024 - 13:47 WIB

Tak Buka Pendaftaran Pilgub NTT 2024, Sebastian Salang Sebut Melki Laka Lena Abaikan Putusan Rakorpim Golkar

Selasa, 14 Mei 2024 - 21:44 WIB

Kini Jadi Penjabat, Bey Machmudin Malah Tegaskan Tak Maju di Pilgub Jabar

Selasa, 14 Mei 2024 - 18:10 WIB

Daftar di DPD Partai Demokrat, Paket OASE Membawa Harapan Baru untuk NTT

Selasa, 14 Mei 2024 - 17:08 WIB

Politisi Partai Nasdem Inosensius Fredy Muy Siap Maju di Pilgub NTT 2024

Senin, 13 Mei 2024 - 13:35 WIB

Respons Mario Pranda soal Dirinya Jadi Bakal Calon Bayangan di Pilkada Mabar 2024

Senin, 13 Mei 2024 - 12:58 WIB

Bahas Sikap Politik Ganjar, Rocky Gerung Singgung Kekalahan di Pilpres

Berita Terbaru

Kolase foto aksi Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Grace Natalie, yang menghampiri moderator saat debat capres. (Tajukflores.com)

Politik

Grace Natalie Dipilih Jokowi Jadi Staf Khusus Presiden

Rabu, 15 Mei 2024 - 21:35 WIB