BPOLBF Gelar Famtrip dan Table Top Meeting untuk Tingkatkan Kunjungan Wisman Korsel ke Labuan Bajo

Jumat, 24 Mei 2024 - 14:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BPOLBF saat gelar Famtrip dan Table Top Meeting di Labuan Bajo. Foto: Tajukflores.com

BPOLBF saat gelar Famtrip dan Table Top Meeting di Labuan Bajo. Foto: Tajukflores.com

Tajukflores.com – Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) kembali berkolaborasi bersama Garuda Indonesia untuk menyelenggarakan Familiarization Trip (Famtrip) dan Table Top Meeting dengan menghadirkan 7 Travel Agent dan Tour Operator (TA/TO) asal Korea Selatan (Korsel) dan 12 Sellers atau pengusaha wisata di Labuan Bajo.

Kegiatan Famtrip ini diharapkan dapat semakin membuka peluang untuk penjualan paket wisata baru untuk pasar Korea Selatan di Labuan Bajo Flores.

Korea Selatan sendiri pada tahun 2023 menempati urutan ke-8 dari 10 besar negara kontributor untuk kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) terbanyak ke Indonesia dengan mencapai angka 347.185 kunjungan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Jumlah tersebut mengalami pertumbuhan sebesar 284% dibandingkan tahun 2022 dan meningkat 178,5 persen dari target tahun 2023 sebesar 194.500.

Baca Juga:  Harga Makanan di Kampung Ujung Labuan Bajo Mahal Viral di Medsos, Forkompinda Mabar Bentuk Satgas

Sedangkan untuk 2024, target kunjungan wisman Korea Selatan ke Indonesia ditetapkan sebanyak 344.752 kunjungan, atau naik 43,58 persen dibandingkan target 2023. Angka kunjungan ini harapannya juga terdistribusi ke Labuan Bajo dan daratan Flores lainnya.

Famtrip ini dilaksanakan di Labuan Bajo Flores selama tiga hari dari tanggal 21 hingga 23 Mei 2024 dengan agenda kunjungan ke beberapa spot wisata di Labuan Bajo dan dilanjutkan dengan kegiatan Table Top program B2B (Business to Business) di Meruorah Hotel, Labuan Bajo.

Kolaborasi ini diharapkan dapat makin meningkatkan awareness wisatawan dan sekaligus memperluas jangakauan pasar wisman asal Korsel untuk berwisata ke Labuan Bajo.

Ke-7 Buyers yang merupakan TA/TO (Travel Agent dan Tour Operator) asal Korsel yang didatangkan Garuda Indonesia tersebut, antara lain; Paradise Asia, Hanjin Travel, Lotte Tour, Verygood Tour, Hanatour, Modetour, SEOATOUR.

Baca Juga:  Agen Travel Terbaik ke Labuan Bajo dan Pulau Komodo, Simak Tips Memilih Agen Travel!

Sementara BPOLBF mengajak 12 Sellers atau pengusaha pariwisata di Labuan Bajo yaitu CV Waikiko Panorama Bajo, TAAKTANA Luxury Collection, La Moringa Labuan Bajo, Grand Komodo, Le Bajo Flores, Sudamala Komodo Resort, Dive Center (Dock), Komodo Shuttle, Ayana Komodo Waececu Beach, PT. Komodo Panorama Indah (Cajoma), Plataran Komodo Resort and SPA.

Riki Kemalaputra, General Manager Garuda Indonesia Labuan Bajo dalam sambutannya menyampaikan, travel agent perlu melibatkan para pemangku kepentingan untuk pembentukan dan pemeliharaan hubungan yang baik dalam meningkatkan layanan dan peluang bisnis kedepannya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Fons Abun

Editor : Nick Tolen

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

Prakiraan Cuaca untuk Hari Raya Idul Adha 1445 H di Indonesia
Bansos Judi Online Dikritik Akademisi UGM, Justru Menyuburkan Praktik Perjudian di Indonesia!
Gereja Katedral Jakarta Sumbang Sapi Kurban Limousin untuk Idul Adha di Masjid Istiqlal
Kate Middleton Kembali Tampil di Depan Publik untuk Pertama Kali Sejak Didiagnosis Kanker
Anggaran Revolusi Mental Dipakai PNS untuk Beli Motor Trail, Begini Respons Kemenko PMK
Indonesia dan Kamboja Jajaki Kerja Sama Berantas Judi Online
Kominfo Geram, Ancam Blokir X Gegara Pornografi, Pengguna Diminta Siap-siap Migrasi!
Menko PMK: Tidak Semua Korban Judi Online Dapat Bansos, Ada Syaratnya!
Berita ini 4,412 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 17 Juni 2024 - 18:49 WIB

Soroti Kegagalan Edi-Weng, Marsel Jeramun Ungkap Alasan Maju Pilkada Mabar 2024!

Senin, 17 Juni 2024 - 11:37 WIB

Survei Charta Politika: Elektabilitas Maksi Ngkeros Ungguli Hery Nabit dan Hery Ngabut Jelang Pilkada Manggarai 2024

Sabtu, 15 Juni 2024 - 14:22 WIB

Orias Petrus Moedak: Zaman Sekarang Orang Tidak Tanya Integritas, Tapi Isi Tas!

Jumat, 14 Juni 2024 - 12:52 WIB

Kaesang Tugaskan Mantan Kapolda NTT Johni Asadoma sebagai Calon Gubernur dari PSI

Jumat, 14 Juni 2024 - 08:09 WIB

Kapolda NTT Pastikan Kesiapan Personel Hadapi Pilkada 20244

Kamis, 13 Juni 2024 - 19:16 WIB

Isu Duet Anies dan Kaesang di Pilkada Jakarta 2024, Ini Kata PKS

Kamis, 13 Juni 2024 - 19:06 WIB

Kaesang Sebut Grace Natalie Potensial Dampingi Anies atau Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta

Kamis, 13 Juni 2024 - 18:31 WIB

Relawan Melki NTT Deklarasi Dukung Melki Laka Lena Maju di Pilgub NTT 2024

Berita Terbaru

Gunung Kelimutu. Foto : Ist

Destinasi

Ayo! Nikmati Pesona 5 Gunung Terindah di Flores-NTT

Senin, 17 Jun 2024 - 11:28 WIB