Kabar Duka: Komedian Polo Srimulat Meninggal Dunia

Rabu 06-03-2024, 14:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komedian senior, Christian Barata Nugraha atau yang dikenal dengan nama Polo Srimulat, meninggal dunia. Foto: Istimewa

Komedian senior, Christian Barata Nugraha atau yang dikenal dengan nama Polo Srimulat, meninggal dunia. Foto: Istimewa

Jakarta – Kabar duka datang dari dunia hiburan Indonesia. Komedian senior, Christian Barata Nugraha atau yang dikenal dengan nama Polo Srimulat, meninggal dunia pada Rabu (6/3) siang di Bekasi, Jawa Barat.

Polo Srimulat meninggal di usia 61 tahun. Kabar duka ini disampaikan oleh Ketua Humas Parfi, Evry Joe, melalui pesan singkat.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun, telah berpulang saudara kita mas Brata Nugraha atau yang lebih dikenal mas Polo Srimulat pada siang ini di Bekasi,” ucap Evry Joe.

Evry Joe menyampaikan duka cita yang mendalam atas kepergian Polo dan mendoakan agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan.

“Mohon doanya semoga mas Polo berpulang menghadap Tuhan Yang Maha Kuasa dengan damai, berpulang dengan Husnul Khotimah dan diterima segala amal kebaikan dan diampuni dosa-dosanya,” kata dia.

Polo meninggal di RS Ana Medika, Bekasi, Jawa Barat pada pukul 12:10 WIB. Sebelumnya, Polo sempat dirawat di rumah sakit karena sakit paru-paru.

Baca Juga:  Dinilai Punya Gagasan, Relawan Penerus Negeri Deklarasikan Dukungan untuk Prabowo-Gibran

Selama perjalanan karirnya, Polo dikenal sebagai salah satu anggota grup lawak Srimulat yang legendaris.

Kehadirannya di atas panggung selalu membawa keceriaan dan tawa bagi para penonton.

Selain aktif di Srimulat, Polo juga pernah bermain dalam beberapa film seperti “Jodoh Kau Kutangkap” (2011) dan “Misteri Pasar Kaget” (2012).

Kepergian Polo Srimulat merupakan kehilangan besar bagi dunia komedi Indonesia. Semoga amal dan karyanya selalu dikenang dan menjadi inspirasi bagi para komedian muda di tanah air.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Robintinus Gun

Editor : Edeline Wulan

Berita Terkait

Gratis Link Nonton Drakor Red Swan Sub Indo Episode 7 8 di Nodrakor, Dramaqu, Inidramaku dan Drakorindo Diburu
Agama Diego Coppen dan Profil Lengkap Kakak Jennifer Coppen: Biodata, Usia, Keluarga, dan Pekerjaan
Link Nonton Serendipity Embrace Episode 2 Sub Indo Nunadrama, Bilibili, Bioskopkeren, Drakorindo Diburu
Agama Richardo Benito Terungkap? Video Nyanyi Sholawat Ya Badrotim Jadi Sorotan
Instagram Maryam March Maharani Apa? Cek di Sini Akun IG Pembawa Bendera Indonesia di Pembukaan Olimpiade 2024 Paris
Umur Maudy CoC: Berapa Usia Afra Moedya Abadi, Peserta Clash of Champions yang Penuh Prestasi?
Profil dan Biodata Maryam March Maharani Pembawa Bendera Indonesia di Pembukaan Olimpiade 2024 Paris: Agama, Umur, dan Instagram
Nabil COC Agama Apa? Cek Profil Terbarunya di Sini: Orang Mana, Umur, Anak Siapa, Jurusan Apa, dan Lahir Tahun Berapa
Berita ini 57 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 24 Juli 2024 - 19:21 WIB

Vonis Bebas Anak Anggota DPR Ronald Tannur, Hakim: Tidak Ada Bukti Kuat Bunuh Dini Sera Afrianti!

Rabu, 24 Juli 2024 - 11:37 WIB

Rumah Herman Herry Digeledah KPK Terkait Korupsi Bansos Covid-19, Ini Respon PDIP

Senin, 22 Juli 2024 - 13:28 WIB

Komisi II DPR RI Minta Masyarakat Bali Hindari Praktik Nominee dengan WNA

Sabtu, 20 Juli 2024 - 16:15 WIB

Hasto PDIP Buka Memori Kasus Marianus Sae di Pilgub NTT 2018, Ada Apa?

Jumat, 19 Juli 2024 - 12:49 WIB

Heboh! Finalis Putri Nelayan Palabuhanratu Diduga Diperkosa Oknum Panitia

Jumat, 19 Juli 2024 - 11:56 WIB

Suami Berjualan di Pasar Parung Bogor, Istri Malah Asyik Open BO di Kontrakan

Kamis, 18 Juli 2024 - 13:55 WIB

TPDI Terima Pengaduan Ahli Waris Jan Djou Gadi Gaa dalam Sengketa Tanah di Ende

Rabu, 17 Juli 2024 - 12:44 WIB

Mantan Caleg PBB Ditangkap karena Perkosa Anak Kandung hingga Melahirkan, Awalnya Minta Dipijat

Berita Terbaru

Rakernas IKDKI ini akan dilaksanakan di Gedung M, Lt. 8 , Universitas Tarumanagara, Sabtu, 27 Juli 2024. Foto: Tajukflores.com

Nasional

Direktur Jenderal Bimas Katolik Bakal Hadiri Rakernas IKDKI

Jumat, 26 Jul 2024 - 20:08 WIB