Lantaran tidak memiliki uang itulah, Ferdinandus datang ke rumah milik Antonius Kolo guna meminjam uang. Sementara sang istri menunggu di rumah.
Namun hingga pukul 15.00 WITA Ferdinandus tidak kembali ke rumah atau ke Kantor Desa Saisen. Ditunggu hingga malam, Ferdinandus juga tidak pulang ke rumah.
Keesokan harinya, Rabu (6/2/2019), istri Ferdinandus menemukan tali nilon sepanjang 5 meter yang biasanya digunakan untuk menjemur pakaian, telah putus.
Merasa curiga, istrinya memberitahu dua warga lainnya untuk bersama-sama mencari Ferdinandus. Pada pukul 07.00 WITA, sang istri menemukan Ferdinandus dalam posisi tergantung di sebuah pohon asam.
Tali untuk gantung diri itu adalah tali nilon putih yang putus, yang selama ini untuk menjemur pakaian. Melihat Ferdinandus sudah tidak bernyawa lagi, dilakukan evakuasi dan pemeriksaan luar oleh Dokter Puskesmas Manamas.