Pasien Positif Covid-19 di NTT Bertambah Jadi 321 Orang

Selasa, 17 Oktober 2023 - 19:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jumlah pasien konfirmasi poistif Covid-19 di Provinsi Nusa Tenggara Timur bertambah enam sehingga menjadi 321 orang.

“Hari ini ada penambahan enam kasus baru Covid-19 di NTT. Penambahan kasus positif COVID-19 terus meningkat dalam dua pekan ini,” kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Timur dr. Meserasi Ataupah di Kupang, Sabtu, (19/9).

Meserasi mengatakan penambahan enam kasus itu terjadi di dua kabupaten, yaitu Kabupaten Ende, Flores terdapat empat orang dari transmisi lokal dan Kabupaten Kupang dua orang yang juga dari transmisi lokal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Meserasi menjelaskan enam orang terkonfirmasi positif Covid-19 itu diketahui setelah tim medis di Laboratorium PCR Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Prof. Dr. W.Z. Johannes Kupang melakukan pemeriksaan terhadap 189 sampel usap milik pasien yang terduga terkonfirmasi Covid-19.

Baca Juga:  Musik Kencang Ganggu Warga, Warkop Dekat Polres Mabar di Labuan Bajo Ditegur Polisi

Dia mengatakan setelah adanya penambahan enam kasus positif Covid-19 maka jumlah kasus terkonfirmasi COVID-19 di provinsi berbasis kepulauan tersebut mencapai 321 orang.

Mantan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang itu berharap masyarakat NTT tetap patuh terhadap aturan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19.

Kapolres Kupang Positif dari Menteri Perikanan Edhy Prabowo

Salah satu pasien positif Covid-19 di NTT ialah Kapolres Kupang, Nusa Tenggara Timur AKBP Aldinan RJH Manurung. Ia dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 diduga setelah melakukan kontak erat dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo yang diketahui positif virus corona jenis baru itu.

Baca Juga:  Polwan Polres Mabar Bagikan Masker Kepada Penumpang di Pelabuhan Pelni

“Benar. Sesuai pemeriksaan `swab` (usap) Kapolres Kupang terkonfirmasi positif Covid-19,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Nusa Tenggara Timur Marius Ardu Jelamu di Kupang, Rabu, (16/9).

Ia mengatakan tim gugus tugas di Kabupaten Kupang perlu segera melakukan penelusuran terhadap siapa saja yang pernah melakukan kontak erat dengan Kapolres Kupang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

Kronologi Kapal Pinisi Sea Safari VII Terbakar di Labuan Bajo: Angkut 33 Penumpang, 1 Mekanik Alami Luka Bakar
Hari Guru Nasional 2024, Kota Bekasi Kekurangan Ribuan Guru SD dan SMP
Kapal Wisata Sea Safari Terbakar di Dekat Pulau Penga Labuan Bajo, Penyebab dan Korban Belum Diketahui
Hardiknas 2 Mei 2024, Ini Pidato Mendikbudristek Nadiem Makarim di Akhir Masa Jabatan
Link Download Logo dan Tema Hardiknas 2024
May Day 2024: Ratusan Ribu Buruh Turun ke Jalan, Prabowo Ucapkan Selamat Hari Buruh
Israel Meradang, Beberapa Negara Eropa akan Resmi Akui Palestina
Kemendikbudristek Akan Tempatkan Lulusan PPG Prajabatan 2024 di Berbagai Daerah
Berita ini 22 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 12:13 WIB

Kronologi Kapal Pinisi Sea Safari VII Terbakar di Labuan Bajo: Angkut 33 Penumpang, 1 Mekanik Alami Luka Bakar

Kamis, 2 Mei 2024 - 10:02 WIB

Hari Guru Nasional 2024, Kota Bekasi Kekurangan Ribuan Guru SD dan SMP

Kamis, 2 Mei 2024 - 08:49 WIB

Hardiknas 2 Mei 2024, Ini Pidato Mendikbudristek Nadiem Makarim di Akhir Masa Jabatan

Kamis, 2 Mei 2024 - 06:07 WIB

Link Download Logo dan Tema Hardiknas 2024

Rabu, 1 Mei 2024 - 10:22 WIB

May Day 2024: Ratusan Ribu Buruh Turun ke Jalan, Prabowo Ucapkan Selamat Hari Buruh

Selasa, 30 April 2024 - 20:09 WIB

Israel Meradang, Beberapa Negara Eropa akan Resmi Akui Palestina

Selasa, 30 April 2024 - 17:06 WIB

Kemendikbudristek Akan Tempatkan Lulusan PPG Prajabatan 2024 di Berbagai Daerah

Selasa, 30 April 2024 - 15:28 WIB

3 Kali Gagal Jadi Anggota DPR, Caleg Gerindra Elza Galan Zen Ajukan Sengketa Pileg di MK tanpa Lawyer, Harap Mukjizat KPU

Berita Terbaru