Unik, 2 Bayi di Banda Aceh Lahir di Tahun Kabisat 29 Februari

Kamis, 29 Februari 2024 - 22:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas medis merawat bayi pasangan Nasrul dan Utari Ramadhanty yang lahir pada 29 Februari atau tahun kabisat di klinik bersalin Bungong Seulanga, Banda Aceh, Aceh, Kamis (29/2/2024). FotoL Antara

Petugas medis merawat bayi pasangan Nasrul dan Utari Ramadhanty yang lahir pada 29 Februari atau tahun kabisat di klinik bersalin Bungong Seulanga, Banda Aceh, Aceh, Kamis (29/2/2024). FotoL Antara

Banda Aceh – Dua bayi di Banda Aceh lahir pada tanggal 29 Februari atau tahun kabisat, yang hanya muncul empat tahun sekali. Kedua bayi tersebut lahir di Rumah Sakit Az-Zahra dan di klinik bersalin Bungong Seulanga pada hari Kamis (29/2).

Salah satu bayi yang lahir di tanggal unik ini adalah Aisyah Azharah, putri dari Teuku Hasballah, ME dan Aisyah Makhfirah. Bayi ini lahir di RS Az-Zahra.

Sementara bayi lainnya lahir di klinik bersalin Bungong Seulanga dari pasangan Nasrul dan Utari Ramadhanty.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami tidak memiliki rencana khusus untuk melakukan operasi caesar hari ini, melainkan besok (Jumat),” kata Hasballah, ayah Aisyah, di Banda Aceh, dilansir Antara.

Baca Juga:  Sudah 2 Kali Kejadian Siswa SMK Tewas di Bendungan Wae Ces Karot Ruteng, Lokasi Angker?

Namun, karena air ketuban sang ibu mulai berkurang, operasi caesar harus segera dilakukan.

Bayi cantik Aisyah lahir di RS Az-Zahra di Jalan Syiah Kuala Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh pada pukul 12.45 WIB.

Hasballah merasa sangat bahagia mengetahui putrinya lahir pada tahun kabisat, terlebih lagi ini merupakan anak pertamanya.

“Sebagai anak pertama, lahiran di tahun kabisat ini merupakan suatu hal yang luar biasa dengan tanggal yang susah didapatkan yang hanya terjadi empat tahun sekali,” katanya.

Baca Juga:  Warganet Puji Prabowo karena Lakukan Hal Ini ke Gaza

Momen Spesial dan Langka

Kelahiran dua bayi di tahun kabisat 29 Februari merupakan momen spesial dan langka. Tanggal ini hanya muncul sekali dalam empat tahun, sehingga membuat kelahiran pada tanggal ini menjadi istimewa.

Bagi kedua orang tua, kelahiran anak mereka di tanggal unik ini menjadi hadiah yang luar biasa dan tak terlupakan.

Simbol Keberuntungan

Di beberapa budaya, tanggal 29 Februari dianggap sebagai tanggal yang membawa keberuntungan. Konon, orang yang lahir pada tanggal ini akan memiliki kehidupan yang penuh dengan kebahagiaan dan kesuksesan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Rini Kuriniati

Editor : Edeline Wulan

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

Ada 5 Kota Mati di Indonesia yang Dulunya Sangat Ramai, Penyebabnya Bervariasi
Momen Danrem Wira Sakti Kupang Pimpin Koor Pentahbisan Uskup Agung Kupang Tuai Pujian
Hari Raya Kenaikan Yesus Kristus: Sejarah dan Tradisi Unik di Berbagai Negara
Bikin Ngakak, Chat WhatsApp Gegara Bahasa Inggris
Menelusuri Sejarah dan Makna Doa Rosario: Bunga Mawar Cinta dan Iman kepada Yesus Melalui Bunda Maria
Tanggal 2 Mei Diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional, Sejarah dan Tema Hardiknas 2024
TKW Ini Bongkar Alasan Betah Kerja di Arab Saudi Meski Gaji Kecil dan Kerja Lembur
Menilik Tari Rangkuk Alu Manggarai dan Tinikling Filipina: Sejarah, Kemiripan dan Perbedaannya!
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 13 Mei 2024 - 21:17 WIB

Ternyata Ada 2 Kasus Dugaan Korupsi di Telkom sedang Diusut KPK, Termasuk Investasi GoTo?

Sabtu, 11 Mei 2024 - 16:08 WIB

2 Pengendara Motor Dikeroyok Diduga oleh Warga NTT di Bali, 1 Korban Luka Tusukan Parah

Jumat, 10 Mei 2024 - 20:58 WIB

Pemain Sinetron ‘Preman Pensiun’ Epy Kusnandar Ditangkap Polisi, Ini Kasusnya!

Rabu, 8 Mei 2024 - 19:47 WIB

Ayah Rudapaksa Anak Kandung di Manggarai Timur hingga Hamil 2 Kali, Ancam Bunuh Jika Tak Mau Turuti Kemauan

Rabu, 8 Mei 2024 - 18:10 WIB

Ayah di Manggarai Timur Hamili Anak Kandung 2 Kali, Terancam 20 Tahun Penjara

Rabu, 8 Mei 2024 - 16:10 WIB

KPK Usut Kasus Korupsi Terbaru di DPR, Soal Apa?

Rabu, 8 Mei 2024 - 11:42 WIB

Selebgram Adam Deni Gearaka Dituntut 1 Tahun Penjara atas Kasus Pencemaran Nama Baik Ahmad Sahroni

Selasa, 7 Mei 2024 - 21:04 WIB

Mantan Wakil Bupati Flores Timur Agus Payong Boli Jadi Tersangka Korupsi Pengadaan SID Rp 653 Juta

Berita Terbaru

Membongkar Rahasia Password, Passphrase, dan Passcode: Mana yang Terbaik untuk Keamanan Data Anda?

Tips & Trick

Contoh Surat Undangan Perpisahan Sekolah SD File DOC

Senin, 13 Mei 2024 - 19:53 WIB