Rupiah Melemah, BI Tegaskan Komitmennya Jaga Stabilitas Nilai Tukar

Jumat, 19 April 2024 - 18:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ilustrasi

Ilustrasi

JakartaBank Indonesia (BI) menegaskan komitmennya untuk memperkuat ketahanan eksternal dalam rangka menjaga stabilitas nilai tukar rupiah yang saat ini terus melemah terhadap dolar AS.

Hal ini disampaikan oleh Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo, dalam Sidang G20 dan IMF di Washington DC, Kamis (18/4).

Penegasan tersebut dilakukan seiring dengan meningkatnya ketidakpastian global dan ketegangan di Timur Tengah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Stabilisasi nilai tukar menjadi bagian penting. Kami terus memastikan stabilitas Rupiah tetap terjaga dengan intervensi valuta asing dan langkah-langkah lain yang diperlukan,” kata Perry.

Baca Juga:  TikTok Investasikan Rp23,2 Triliun di Tokopedia, TikTok Shop Siap Beroperasi Lagi

Diketahui, pada hari ini, Jumat (19/4), nilai tukar dolar AS terhadap rupiah mengalami penguatan. Mata uang Paman Sam naik 117 poin (0,72%) ke level Rp 16.279.

Menurut data RTI, pada Jumat (19/4), dolar AS mencapai level tertingginya di Rp 16.279 dan terendahnya di Rp 16.162. Penguatan ini terjadi di semua periode, yaitu harian, bulanan, dan tahunan.

Di Asia, dolar AS juga menunjukkan tren penguatan terhadap mayoritas mata uang lainnya, dengan pengecualian yen Jepang.

Menurut Perry, di antara negara-negara emerging markets, Indonesia termasuk yang memiliki perekonomian kuat. Hal ini ditopang oleh kebijakan fiskal dan moneter yang pruden dan terkordinasi dengan baik.

Baca Juga:  Perum Bulog Sebut Bantuan Cadangan Beras Pemerintah Mampu Tekan Inflasi

“Perekonomian kita kuat dalam menghadapi dampak rambatan global akibat ketidakpastian penurunan suku bunga The Fed. Juga dalam menghadapi tekanan akibat meningkatnya ketegangan geopolitik di Timur Tengah,” ujarnya.

Selain intervensi valuta asing, BI juga akan melakukan pengelolaan aliran portfolio asing yang ramah pasar, termasuk operasi moneter yang “pro-market”.

Langkah tersebut dilakukan terintegrasi dengan pendalaman pasar uang guna mendukung ketahanan eksternal ekonomi Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Alex K

Editor : Alex K

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

Banjir Buah Impor Matikan Petani Lokal, Pakar IPB Desak Pembatasan dan Diversifikasi Produk
Harga Emas Perhiasan Semar Nusantara Hari Ini 25 April 2024: Cek Update Terbaru di Sini!
Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 24-30 April 2024: Hemat Belanja Kebutuhan Sehari-hari!
Eratani Jalin Kemitraan dengan Bank BJB untuk Pembiayaan Petani, Berikan Fasilitas Kredit Hingga Rp100 Juta
Update Terbaru! Harga Emas Perhiasan Hari Ini 24 April 2024 di Semar Nusantara
PT Sampoerna Catat Kinerja Gemilang di Tahun 2023, Laba Bersih Melonjak 28,0%
Pengamat Penerbangan Kritik Rencana Pemerintah Tambahkan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat
Pemerintah Godok Perpres Dana Pariwisata (Indonesia Tourism Fund), Iuran dari Wisatawan Mancanegara Jadi Salah Satu Sumbernya
Berita ini 19 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:49 WIB

Optimistis Gugatan Dikabulkan PTUN, PDIP Harap MPR Tak Lantik Prabowo-Gibran 

Selasa, 30 April 2024 - 23:39 WIB

Maju di Pilkada Mabar 2024, Marsel Jeramun Sebut Bangun Daerah hanya 1 Partai Upaya Hambat Kemajuan

Selasa, 30 April 2024 - 21:38 WIB

DPW Nasdem NTT Terima Pendaftaran Cabup dan Cagub Pilkada 2024 tanpa Biaya Administrasi

Selasa, 30 April 2024 - 13:54 WIB

Takut Khofifah, Cak Imin Rahasiakan Calon PKB untuk Pilgub Jatim

Selasa, 30 April 2024 - 13:34 WIB

Daripada Bicara Jadi Gubernur, Ahmad Sahroni Disuruh Netizen Jadi Penjilat Istana

Senin, 29 April 2024 - 15:20 WIB

Thomas Dohu Ditunjuk sebagai Sekretaris Partai Nasdem Manggarai

Minggu, 28 April 2024 - 22:39 WIB

Daftar Cagub di PAN NTT, Emi Nomleni: Kalau Pak Herman Hery bukan Kader PDI Perjuangan, Saya Lawan!

Minggu, 28 April 2024 - 21:02 WIB

Prabowo Ungkap Rahasia, ternyata Jokowi yang Persiapkan Dirinya Jadi Presiden

Berita Terbaru