Tajukflores.com – Presiden Joko Widodo merespons santai soal kabar foto dirinya yang menghilang di salah satu ruangan kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Sumatera Utara. Jokowi menilai hal tersebut tidak terlalu berpengaruh terhadap dirinya.

Baca Juga:  Megawati Tantang Penyidik KPK Menghadap, Petrus Selestinus: Bagian dari Pendidikan Politik Partai!

“Ah foto saja,” kata Jokowi di sela kunjungan kerja di Karawang, Jawa Barat, Rabu (8/5).

Saat dimintai tanggapannya mengenai pernyataan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto, yang menyebut hilangnya foto Jokowi juga terjadi di beberapa kantor DPD PDI Perjuangan di daerah lain selain Sumatera Utara, Jokowi kembali menekankan bahwa itu hanya foto.

Baca Juga:  Menakar Kans Koalisi Pengusung Anies Baswedan Bubar Kala Demokrat-PDIP Tampil Mesra

“Yaaa, foto saja,” ujar dia.