Polisi Hentikan Penyelidikan Kasus Kematian Anselmus Wora

Selasa, 17 Oktober 2023 - 19:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Nusa Tenggara Timur akhirnya menghentikan penyelidikan kasus dugaan pembunuhan terhadap Anselmus Wora, seorang anggota ASN di Pemkab Ende, di Dusun Ekoreko, Desa Rorurangga, Kecamatan Pulau Ende, Kabupaten Ende, Flores.

Direktur Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda NTT Kombes Pol Yudi AB Sinlaeloe kepada wartawan di Kupang, Jumat (21/2) mengatakan alasan dihentikannya penyelidikan kasus tersebut karena tidak cukup bukti.

“Anselmus Wora yang diduga tewas dibunuh pada 31 Oktober 2019 lalu, ternyata tidak cukup bukti, sehingga kami memandang penting untuk menghentikan penyidikannya,” kata Kombes Sinlaeloe.

Sinlaeloe menjelaskan bahwa dari hasil pemeriksaan ahli forensik dr. Ni Luh Putu Eny Astuty, yang melakukan autopsi mayat korban menerangkan bahwa adanya penebalan pembuluh nadi jantung (koroner) kiri depan sebesar 50 persen.

Selain itu juga ditemukan adanya resapan darah di bawah kulit kepala hampir seluruh bagian yang mana dapat disebabkan akibat kekerasan menggunakan benda tumpul.

“Selain itu ditemukan juga kemerahan pada tulang dahi serta otak membubur warna abu-abu bercampur merah yang lazim ditemukan pada otak yang mengalami pendarahan,” ujarnya.

Baca Juga:  Duh, Polda Metro Jaya Sebut Arteria Dahlan Tak Dapat Dipidana

Oleh karena itu, kata dia, kasus tersebut, ahli forensik menyimpulkan bahwa pendarahan pada otak korban dapat menjadi penyebab kematian Anselmus Wora.

Polisi juga menyatakan bahwa dari laporan ahli forensik juga meninggalnya korban akibat pembuluh darah di otak pecah. Sebab dari informasi yang diterima disebutkan bahwa korban memiliki riwayat hipertensi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca juga berita kami di:

Berita Terkait

Setelah Mobil Mewah, Kini Kejagung Siap Telusuri Aset Paling Mewah Harvey Moeis dan Sandra Dewi
Kejagung Ungkap Peran Penting dari 5 Tersangka Baru Kasus Korupsi Suami Sandra Dewi
Hardjuno Wiwoho: UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran!
Server Judi Online Ada di Luar Negeri, Satgas Pemberantasan Gandeng Interpol
Satu Per Satu Harta Kekayaan Harvey Moeis dan Sandra Dewi Disita Kejagung, Kali Ini 3 Mobil Mewah
KPK Upayakan Langkah Hukum ke Pengadilan untuk Miskinkan Rafael Alun
Wanita di Sumut Dipermalukan Usai Diduga Mencuri Kentang, Tawarkan Pilihan Telanjang atau Dipolisikan
Galih Loss Resmi Tersangka Penistaan Agama, Akui Buat Konten untuk Endorse
Berita ini 21 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 27 April 2024 - 21:20 WIB

Sandiaga Uno Berharap Labuan Bajo Jadi Green Tourism Destination

Sabtu, 27 April 2024 - 14:10 WIB

Rekomendasi Wisata di NTT, dari yang Religius hingga Pemandangan Alam yang Eksotis

Kamis, 25 April 2024 - 11:43 WIB

Ayo Berwisata ke Umbul Sidomukti, Nikmati Kota Semarang dari Ketinggian

Kamis, 25 April 2024 - 10:34 WIB

17 Destinasi Wisata Populer di Pulau Flores Menurut Rating Google Maps dan Google Review

Rabu, 24 April 2024 - 14:20 WIB

Daftar 10 Destinasi Wisata Populer di Manggarai, Salah Satunya Mirip di Inggris

Selasa, 23 April 2024 - 13:33 WIB

Simak Informasi Lengkap Mengenai Wisata Labuan Bajo, Surga di Ujung Barat Pulau Flores

Minggu, 21 April 2024 - 13:32 WIB

11 Spot Snorkeling Terbaik di Labuan Bajo

Sabtu, 20 April 2024 - 15:59 WIB

Masif Promosi, Kunjungan Wisatawan ke Desa Wae Lolos Dekat Labuan Bajo Terus Meningkat

Berita Terbaru